Batubara

Kehadiran Pj. Bupati Baru: Di Harapkan Membangun Batu Bara dan Bukan Membawa Masalah

post-img
Foto : H. Heri Wahyudi Marpaung, S.STP, MAP

LDberita.id - Batubara, Pergantian Pejabat (Pj) Bupati Batubara dari Nizhamul kepada H. Heri Wahyudi Marpaung, S.STP, MAP, menimbulkan berbagai reaksi di tengah masyarakat.

Pengurus Cabang Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kabupaten Batubara, Jasmi Assayuti, SH., MH., menegaskan bahwa perubahan ini menjadi pertanyaan besar bagi masyarakat Batubara.

Pengangkatan Heri Wahyudi sebagai Pj. Bupati Batubara dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Mendagri Nomor 100.2.1.3-1295 Tahun 2024 tanggal 12 Juni 2024. Keputusan ini mengundang berbagai tanggapan dari tokoh dan masyarakat Batubara.

Jasmi Assayuti berharap, “Dengan kehadiran Pj. Bupati yang baru, kami berharap Batubara bisa mengalami peningkatan dalam pembangunan.

Bapak Heri Wahyudi diharapkan mampu menjadi penyemangat bagi masyarakat dalam membangun Batubara kedepan, bukan malah sebaleknya menambah masalah.

Jasmi menekankan bahwa Batubara membutuhkan pemimpin yang mampu menghadirkan inovasi dan solusi nyata.

“Kami mendukung penuh kebijakan yang pro-rakyat dan mengutamakan kepentingan umum,” ujarnya.

Masyarakat Batubara menginginkan kepemimpinan yang efektif dan responsif.

Abdul Rahman, seorang tokoh masyarakat, menekankan, “Kami berharap Pj. Bupati Heri Wahyudi bisa menjaga stabilitas daerah dan mendengar aspirasi warga.

Kami ingin melihat perubahan nyata dan langkah konkret untuk kemajuan Batubara.”

Namun, tidak semua pihak optimis. Kurniawan, seorang aktivis mahasiswa asal Batubara, mengingatkan, “Pj. Bupati harus menunjukkan kinerja nyata.

Program-program pembangunan yang ada harus dilanjutkan dan ditingkatkan, sementara proyek-proyek yang terbengkalai harus segera direalisasikan demi kesejahteraan masyarakat.”ujarnya

Kehadiran Heri Wahyudi diharapkan bukan hanya sebagai simbol perubahan, tetapi sebagai pemimpin yang mampu membawa Batubara ke arah yang lebih baik.

Masyarakat berharap agar Pj. Bupati baru ini bisa menjadi solusi bagi berbagai permasalahan yang ada, bukan malah menambah beban.

Dengan berbagai tantangan yang menanti, dukungan dari masyarakat sangat dibutuhkan untuk memastikan bahwa kepemimpinan Heri Wahyudi membawa dampak positif bagi Batubara.

Harapan besar diletakkan di pundaknya untuk menjadikan Batubara lebih maju dan sejahtera rakyatnya." tandasnya. (Boy)

Berita Terkait