LDberita.id - Batubara, Pasangan calon bupati dan wakil bupati, Darwis dan Oky, mengusung tiga program unggulan dalam kampanye Pilkada Batu Bara 2024.
Jika terpilih pada pemilihan yang dijadwalkan pada 27 November 2024, mereka berkomitmen menjalankan program yang difokuskan pada peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan, dan nilai-nilai agama di Kabupaten Batu Bara. katanya, Rabu (25/9/2024).
Program pertama, Magrib Mengaji, yang bertujuan menghidupkan kembali tradisi pendidikan agama bagi anak-anak dan remaja di seluruh pelosok Batu Bara.
Darwis dan Oky ingin memastikan generasi muda kembali mendalami nilai-nilai spiritual melalui kegiatan mengaji, khususnya di waktu Magrib, guna membentuk karakter yang berakhlak mulia di tengah perkembangan teknologi dan budaya modern.
Selain itu, mereka juga memperjuangkan Pendidikan Gratis bagi seluruh anak-anak di Batu Bara, tanpa memandang status ekonomi.
Program ini dirancang untuk memberikan akses pendidikan yang merata, sehingga tak ada lagi anak putus sekolah karena kendala biaya.
Di bidang kesehatan, Darwis dan Oky mengusung program Pengobatan Gratis Berbasis KTP.
Program ini menawarkan layanan kesehatan gratis kepada seluruh warga yang menunjukkan KTP Batu Bara, memastikan bahwa setiap penduduk mendapatkan akses kesehatan yang layak tanpa harus khawatir dengan biaya pengobatan.
Ketiga program ini diharapkan dapat menjawab kebutuhan mendasar masyarakat Batu Bara dan mewujudkan kesejahteraan yang lebih merata.
Namun, keberhasilan program ini akan sangat bergantung pada kesiapan infrastruktur dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat.
"Ini adalah mimpi besar kami untuk membawa perubahan nyata bagi Batu Bara, dan kami siap bekerja keras untuk mewujudkannya," tegas Darwis. (End)
.jpg)





