LDberita.id - Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara Drs. H. Abd. Amri Siregar, M. Ag. melantik pejabat Administrasi dalam jabatan fungsional melalui mekanisme penyetaraan dengan membacakan sumpah jabatan di Ruang Aula Kanwil Kementerian Agama Sumatera Utara, pada Rabu (30/03/2022). Sore.
Dalam amanatnya, Kakanwil menyampaikan bahwa pengangkatan pejabat melalui mekanisme penyetaraan ini dilakukan atas amanat Presiden Joko Widodo yang meminta agar pejabat pemerintahan memberikan hasil yang nyata dalam proses bekerja, tidak hanya membuat kebijakan namun juga mengupayakan agar masyarakat menikmati hasil pelayanan dan pembangunan.
Kakanwil juga menyampaikan kepada seluruh pejabat yang dilantik bahwa jabatan fungsional yang sekarang telah dijabat ini ke depannya dapat membantu para pejabat dalam mengejar jenjang karir dan jabatan yang lebih lagi.
Kepada seluruh saudara-saudara saya agar jabatan fungsional ini ke depannya dapat menghasilkan pola kerja yang semakin bagus terutama peningkatan dalam aspek pelayanan kemasyarakatan” ujar Kakanwil. "Selamat bekerja dengan ikhlas bukan bekerja seikhlasnya” tutup Kakanwil. (Tn)
.jpg)



