LDberita.id - Batubara, Keluarga Besar Bapenda Kabupaten Batu Bara, menggelar halalbihalal dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1445H, di sala satu rumah makan buped mangga, jalan lintas Sumatera, Kamis (18/4/2024). Kegiatan yang dihadiri Plt Kepala Bapenda Batu Bara, Mei Linda Suryanti Lubis, S.STP, M. AP.
Selain Mei Linda Suryanti Lubis, halalbihalal yang berlangsung dengan penuh keakraban dan kebersamaan ini, juga dihadiri juga para kabid dan kasubbid Bapenda Batu Bara serta staf yang lainnya.
"Dalam sambutannya, Mei Linda Suryanti Lubis, menyampaikan melalui pertemuan ini dirinya ingin mempererat tali silaturahmi antara kabid dan kasubbid Bapenda Batu Bara serta staf yang lainnya, Selain itu masih di bulan Syawal dan suasana Lebaran, ibu tiga anak yang terkenal murah senyum ini pun mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri 1445 H.
Mei Linda Suryanti Lubis, mengatakan, atas nama pribadi, keluarga dan Bapenda Batu Bara, saya menyampaikan Selamat Hari Raya Idulfitri 1445 H, minal aidin walfaizin, mohon maaf lahir batin. Mohon maaf jika saya ada banyak salah semoga kita dapat dipertemukan di Ramadan dan Idulfitri tahun depan dalam keadaan sehat walafiat,” katanya. Kemudian dilanjutkan dengan sesi ramah tamah serta makan siang bersama. (End)
.jpg)





