Batubara

Bupati Zahir Serahkan Hadiah Pemenang Turnamen Sepak Bola Piala PAC PP Nibung Hangus

post-img
Foto : Bupati Zahir, saat menyerahkan hadiah kepada pemenang Turnamen Sepak Bola Piala PAC Pemuda Pancasila Nibung Hangus, Jumat (14/10)

LDberita.id - Batubara, Bupati Batubara Ir. H. Zahir, M.AP., menyerahkan hadiah kepada para pemenang Turnamen Sepak Bola Piala Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Nibung Hangus, sekaligus menutup turnamen tersebut, di Lapangan Desa Bagan Baru, Kecamatan Nibung Hangus, Jumat (14/10/2022).

Tampak hadir Asisten I Setdakab Batubara Rusian Heri, SH., Kadis Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Drs. Sapri Musa, Ketua KONI Batubara Drs. Nurain, Camat Nibung Hangus Sukandar serta ratusan warga.

Turnamen Sepak Bola Piala PAC PP Nibung hangus ini diikuti 20 kesebelasan sepak bola. Sebelum penutupan turnamen, digelar laga puncak untuk memperebutkan juara pertama antara UKA FC dan PEMCO FC dengan skor 1-0 untuk kemenangan PEMCO FC.

Bupati Zahir kemudian menyerahkan hadiah kepada PEMCO FC sebagai juara pertama sebesar Rp 4juta, sedangkan UKA FC di posisi ke dua mendapatkan Rp 3juta, juara ke tiga diraih UKS FC yang medapatkan hadiah Rp 2juta, dan juara ke empat Ballses FC mendapat Rp 1 juta.

Bupati Zahir juga memberikan hadiah tambahan di luar hadiah yang disediakan panitia kepada juara pertama hingga ke empat masing-masing Rp1juta, Rp750 ribu, Rp500ribu dan Rp400ribu.

Dalam pidatonya, Bupati Zahir menyampaikan bahwa kegiatan turnamen ini penting bagi generasi muda Batubara.

"Selain olahraga, ini juga bermanfaat bagi masyarakat untuk meningkatkan imun tubuh dan kesehatan, dimana pandemi Covid-19 yang belum sepenuhnya berkahir," ucap Zahir. (Bud)

Berita Terkait