Batubara

Tumbangkan Tuan Rumah, Palapa VC Melaju ke Babak Final

post-img

Batubara, (LADANG BERITA) 
Sempat kalah pada pertandingan perdana di semi final open bola voli Simpado Cup I, Jum'at (6/12) hari pertama, Palapa VC akhirnya melaju ke babak final.

Semi final hari kedua yang berlangsung Sabtu (7/12) di lapangan bola voli kantor Camat Datuk Lima Puluh, Kab Batubara, tim berkostum biru ini berhasil menumbangkan tim tuan rumah Simpado VC dengan skor telak 3 - 0

Pada semi final hari pertama tim Simpado VC sempat unggul atas Palapa VC di set pertama dengan point 25 - 23.
Namun kondisi cuaca yang tidak mendukung akhirnya pertandingan dihentikan dan dilanjutkan Sabtu (7/12).

Pada pertandingan lanjutan ini permainan anak-anak Palapa VC tampak jauh lebih gesit. Meski bertemu anak-anak Pra PON namun tiga set pertandingan mampu dikuasai.

Tidak tanggung-tanggung, Palapa VC hanya memberi Simpado VC point dibawah angka 20 di setiap set pertandingan. Pada set pertama Palapa VC mendulang point 25 - 18, set kedua 25 - 12 dan pada set 25- 19.

Unggul atas lawannya Simpado VC, Palapa VC akan bertemu Inalum VC pada babak final Minggu (8/12) petang.

Sebelum kedua tim ini bertarung untuk menjadi Jawara memperebutkan piala Bupati Batubara dengan total hadiah sebesar Rp 37 juta, Minggu pagi Simpado VC akan bertemu Bank Sumut VC untuk memperebutkan posisi 3 dan 4. (red/od)

Berita Terkait