Batubara

Habiskan Anggaran Rp2 Miliar lebih, Kemenag Batu Bara Bangun Gedung POLHUT Setinggi 2 Lantai

post-img
Foto : Pembangunan gedung baru Pelayanan dan Operasional Haji Terpadu (POLHUT) setinggi dua lantai, di Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Batu Bara yang diperkirakan akan menghabiskan anggaran lebih dari Rp2 miliar, Selasa (28/5/2024)

LDberita.id - Batubara, Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Batu Bara mengumumkan pembangunan gedung baru Pelayanan dan Operasional Haji Terpadu (POLHUT) setinggi dua lantai, yang diperkirakan akan menghabiskan anggaran lebih dari Rp2 miliar. Gedung ini dibangun dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan haji dan umrah bagi masyarakat setempat.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Batu Bara, H. Sakoanda Siregar, melalui Kepala Tata Usaha (KTU) Saidin, menyatakan bahwa gedung ini akan dipusatkan untuk layanan haji dan umrah secara terpadu guna meningkatkan pelayanan bagi calon jamaah haji dan umrah di daerah Batu Bara. "Kami berharap gedung baru ini dapat menjadi pusat pelayanan yang memberikan kemudahan bagi calon jamaah haji dan umrah dalam mempersiapkan diri," ujar Saidin pada, Selasa (28/5/2024).

Saidin menambahkan bahwa masa pengerjaan gedung ini diperkirakan memakan waktu selama 180 hari kerja dengan anggaran mencapai Rp2 miliar lebih, yang bersumber dari Dana Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara.

Pengerjaan proyek pembangunan gedung POLHUT dikerjakan oleh CV. Hamido Utama, dan ini semua merupakan bagian dari kerja keras kemenag Batu Bara untuk menyediakan fasilitas yang lebih baik dan efisien. Dengan fasilitas yang lebih lengkap dan modern, diharapkan proses administrasi dan bimbingan haji serta umrah bisa dilakukan dengan lebih lancar dan nyaman.

Gedung POLHUT yang baru ini direncanakan akan selesai dalam waktu satu tahun dan siap digunakan untuk musim haji berikutnya. Fasilitas yang akan disediakan meliputi ruang administrasi, ruang bimbingan manasik haji, ruang tunggu yang nyaman, serta berbagai fasilitas pendukung lainnya.

Dengan adanya gedung baru ini, diharapkan calon jamaah haji dan umrah dari Kabupaten Batu Bara akan mendapatkan pelayanan yang lebih baik dan memadai, sehingga dapat menjalankan ibadah dengan lebih khusyuk dan tenang." tandasnya. (End)

Berita Terkait