Batubara

Dinsos Batubara Salurkan Bantuan Korban Banjir dan Kebakaran di Kec. Lima Puluh Pesisir

post-img
Foto : Kadinsos Batubara Riyadi S.Pd beserta rombongan BK3S menyalurkan bantuan kepada korban banjir yang melanda di desa Gambus Laut dan Kec. Lima Puluh Pesisir Batubara.

LDberita.id - Kadinsos Batubara Riyadi S.Pd beserta rombongan BK3S menyalurkan bantuan kepada korban banjir yang melanda di desa Gambus Laut dan Kec. Lima Puluh Pesisir Batubara.

Hal itu di prakarsai atas nama Pemerintah Batubara Bupati Ir. Zahir M.AP beserta Ny. Maya Zahir SE sebagai ketua BK3S, serta Kadinsos dan Camat Lima Puluh Pesisir untuk menyerahkan bantuan logistik berupa sembako kepada 8 warga (KK) yang mengungsi akibat banjir di desa gambus laut tersebut, Sabtu (27/11/2021).

"Diketahui bencana banjir belakangan ini disebabkan entitas curah hujan yang tinggi membuat beberapa lokasi pemukiman warga yang rendah di genangi air, sehingga warga yang terkena dampak banjir dadakan mengungsi di lokasi tanah yang lebih tinggi.

Kemudian dilanjutkan penyerahan bantuan sembako serta tenda dan tempat tidur sementara kepada warga desa perupuk yang rumahnya hangus terbakar di lalap si jago merah, Untuk sementara informasi asal mula api belum diketahui,namun pihak petugas sudah melakukan olah TKP. Kerugian di perkiraan ratusan juta rupiah dan tidak menimbulkan korban jiwa,

"Menurut Kadisos Batubara Riyadi S.Pd menjelaskan bahwa bantuan sembako dan peralatan sarana untuk korban banjir maupun korban kebakaran adalah bentuk tugas dan tanggung jawab dinas sosial dalam menjalankan peran dan fungsi pemerintah Batubara." Pungkasnya. (Am)

Berita Terkait