Batubara

Diakhir Masa Jabatan Bupati Zahir, Masyarakat Minta Perbaikan Jalan Desa Perupuk Kampung Alur

post-img
Foto : Kondisi jalan kampung Alur Desa Perupuk Kecamatan lima Puluh Pesisir yang butuh perbaikan oleh pemkab setempat kareana kondisinya cukup memperhatinkan

LDberita.id - Batubara, Penantian yang cukup lama bagi masyarakat Desa Perupuk Kampung Alur, Kecamatan lima Puluh Pesisir Kabupaten Batu Bara, berharapa kepada Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir. MAP., dapat memperbaiki Jalan yang ada dikampung kami sebagai sarana transportasi masyarakat alur mudik dalam melintasi jalan tersebut.

Hal itu disampaikan sala satu warga setempat Ismail kepada awak media ketika melintasi jalan yang dimaksud dan berdiskusi terkait upaya pemkab Batu Bara untuk memperbaiki jalan yang selalu dilewati warga ini, Senin (01/05/2023).

Ismail menyampaikan dulu perna diperbaiki oleh kepala desa perupuk pak Anton cuma pengerasan saja yang dilakukan dengan menggunakan dana desa, tapi tak mungkin bisa dibiayai oleh dana desa itu sendiri apa lagi desa perupuk ini cukup luas desanya, dan jalan ini juga sangat panjang bisa tembus ke desa Titi Merah Kecamatan lima Puluh Pesisir" ujar Ismail.

"Kita berharap sekali kepada Bupati Zahir diakhir massa jabatan beliau sebagai Bupati Batu Bara tahu ini, kiranya bisa menjadi kenangan atau ingatan masyarakat kampung ini dengan memperbaiki jalan tersebut, karena setiap kali ganti Bupati kampung kami ini kurang dapat perhatian dari pemkab setempat, pada hal jalan tersebut bisa mempermudah bagi pegawai pemkab Batu Bara yang berkantor di Desa Perupuk."pungkasnya. (Bud)

Berita Terkait