Sosial

Sejumlah Bangunan Rusak Akibat Gempa di Pasaman Barat

post-img
Foto : Gempa dengan kekuatan 6,2 pada skala richter mengguncang daerah Kabupaten Pasaman Barat Sumatera Barat pada 25 Februari 2022

LDberita.id - Sejumlah bangunan di Kabupaten Pasaman Barat Sumatera Barat, dilaporkan rusak parah akibat gempa yang mengguncang daerah tersebut.

"Ada rumah warga, perkantoran dan rumah ibadah yang rusak" ujar Bakarruddin (50) warga Desa Simpang 3 Pasman Barat.

Gempa dengan kekuatan 6,2 pada skala richter mengguncang daerah Kabupaten Pasaman Barat Sumatera Barat pada 25 Februari 2022 pukul 08:39:29 WIB. BMKG merilis titik gempa 17 km Timur Laut Pasaman Barat, dengan kedalaman 10 Km. Gempa terjadi dua kali pada tempat yang sama, pada pukul 08:35:29 WIB dengan kekuatan 5,2 pada skala richter. Gempa ini tidak berpotensi Tsunami.

Gempa dengan kekuatan 6,2 ini juga dirasakan di Berbagai daerah di Sumatera Utara, seperti Mandailing Natal, Tapanuli Bagian Selatan hingga Pulau Nias. (Red)
Editor: Rico

Berita Terkait