Batubara

Saipul Bahri: Ahlan Wassahlan Bapak Sakoanda Siregar di Kemenag Batubara Yang Baru

post-img
Foto : Ketua LP Ma'arif NU Kabupaten Batubara, Saiful Bahri. SPd

LDberita.id - Batubara, Ketua lembaga pendidikan LP Ma'arif NU Kabupaten Batubara, Saiful Bahri menyampaikan selamat datang dan mengucapkan Ahlan Wasahlan kepada Bapak Sakoanda Siregar atas penempatan yang baru menjadi Kepala Kantor Kementrian agama di Kabupaten Batubara.

Semoga ditempat yang baru senantiasa membawa perubahan untuk kemaslahatan ummat yang lebih baik dan membawa pencerahan di setiap aspek kehidupan," ujar Saipul Bahri kepada Wartawan, Rabu (25/05/2022).

Selain itu, Kepala Madrasah Tsanawiyah Al Ihya ini juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bapak Kakan Kemenag Kabupaten Batubara yang berpindah tugas ke kabupaten Simalungun,

"Kami juga mengucapkan terimakasih yang sebesarnya, kepada Bapak Kakan Kemenag Batubara, bak kata pepatah mengatakan, budi baik tetap di kenang orang, semoga Bapak tetap sehat selalu dan dapat menjalankan amanah dengan baik, amin," ujarnya.

Ia menambahkan agar dapat menyesuaikan diri pada tempat tugas yang baru.

Satu hal yang saya harapkan, marilah kita pandang bekerja sebagai ibadah. Sekali lagi selamat bekerja dan semoga sukses dalam melaksanakan tugasnya dalam pengabdian untuk ummat," tutupnya. (Red)

Editor: IPNU Batubara

Berita Terkait