BUMN

Pondok Pesantren Al-Itqon Wujudkan Kemandirian Ekonomi Berkat Dukungan PT Inalum

post-img
Foto : Pondok Pesantren Al-Itqon di Desa Titi Merah, Wujudkan Kemandirian Ekonomi Berkat Dukungan PT Inalum

LDberita.id - Batubara, Pondok Pesantren Al-Itqon yang berlokasi di Desa Titi Merah, Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Kabupaten Batu Bara, terus memperkuat kemandirian ekonominya melalui pengelolaan unit usaha berbasis pertanian. Dengan dukungan penuh dari PT Inalum, pesantren ini mengembangkan kebun pisang barangan dan kelapa pandan wangi sebagai sumber penghasilan pesantren.

Pimpinan Pondok Pesantren Al-Itqon, Jasmi Assayuti, menyampaikan apresiasi mendalam kepada PT Inalum atas kontribusi nyata dalam mendukung pengembangan ekonomi pesantren.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PT Inalum yang telah memberikan perhatian besar kepada Pondok Pesantren Al-Itqon," ujarnya. Senin (16/12/2024).

Dukungan ini tidak hanya membantu kami mengembangkan unit usaha, tetapi juga memberikan dampak positif yang signifikan bagi kehidupan pesantren dan masyarakat sekitar,”

Jasmi menjelaskan bahwa kebun pisang barangan telah menjadi salah satu sumber pendapatan utama bagi pesantren.

Selain sebagai langkah untuk menciptakan kemandirian finansial, pengelolaan unit usaha ini juga memberikan dampak sosial dengan melibatkan warga sekitar dalam kegiatan pertanian.

Hal ini, menurutnya, adalah wujud nyata pesantren dalam mendukung pemberdayaan masyarakat.

“Kami terus memantau perkembangan kebun pisang barangan dan kelapa pandan wangi secara langsung.

Dengan pengelolaan yang profesional dan berkelanjutan, kami yakin usaha ini mampu menjadi fondasi ekonomi yang kokoh untuk pesantren, sekaligus memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar,” tambah Jasmi.

Dukungan PT Inalum, lanjut Jasmi, tidak hanya sebatas bantuan materi, tetapi juga berupa pelatihan dan pendampingan untuk meningkatkan kapasitas manajemen usaha di pesantren.

Kolaborasi ini, menurutnya, menjadi contoh sinergi yang ideal antara dunia usaha dan lembaga pendidikan keagamaan.

“Keberhasilan kami dalam menjalankan usaha ini tidak lepas dari dukungan penuh PT Inalum yang selalu berkomitmen mendukung kemandirian pesantren.

Kami berharap kolaborasi ini terus berlanjut sehingga manfaatnya dapat dirasakan lebih luas,” imbuhnya.

Selain pengembangan pertanian, Jasmi menyebutkan bahwa Pondok Pesantren Al-Itqon tengah menjajaki peluang usaha lain yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Dengan visi menciptakan pesantren yang mandiri dan berdaya, Al-Itqon berkomitmen untuk terus berinovasi dalam bidang ekonomi.

“Kami membuka pintu kolaborasi dengan berbagai pihak, baik pemerintah maupun sektor swasta, untuk memperkuat fondasi ekonomi pesantren.

Langkah ini kami ambil agar pesantren tidak hanya mandiri secara finansial, tetapi juga mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat sekitar,” tutupnya.

Melalui usaha agribisnis yang terarah dan dukungan sinergis INALUM, Pondok Pesantren Al-Itqon membuktikan bahwa pesantren tidak hanya menjadi pusat pendidikan agama saja, tetapi juga motor penggerak ekonomi di tengah masyarakat." tandasnya. (Boy)

Berita Terkait