Batubara

Pj. Bupati Batu Bara Nizhamul: Melestarikan Nilai-Nilai Qurban untuk Ketakwaan

post-img
Foto : Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara, Nizhamul, S.E, M.M., melaksanakan sholat Idul Adha 1445 Hijriah bersama ratusan masyarakat di Lapangan Indrapura, Kecamatan Air Putih, pada Senin (17/06/2024)

LDberita.id - Batubara, Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara, Nizhamul, S.E, M.M, bersama Kapolres Batu Bara, AKBP. Taufik Hidayat Thayeb, dan Kajari Diky Octavia, melaksanakan sholat Idul Adha 1445 Hijriah bersama ratusan masyarakat di Lapangan Indrapura, Kecamatan Air Putih, pada Senin (17/06/2024).

Turut hadir dalam kegiatan ini, Pj. Ketua TP PKK, Ny. Raja Arena Sumela Nizhamul, Sekda Norma Deli Siregar, para Asisten, Kepala OPD, dan para Camat se-Kabupaten Batu Bara.

Dengan tema "Melestarikan Nilai-Nilai Qurban Sebagai Wujud Ketakwaan Kepada Allah SWT", sholat Idul Adha ini berlangsung khusyuk.

Ustadz Padli bertindak sebagai imam, sementara Prof. Dr. H. Mesiono menyampaikan khutbah yang penuh makna.

Dalam khutbahnya, Prof. Dr. H. Mesiono menekankan pentingnya nilai-nilai qurban dalam meningkatkan ketakwaan, keimanan, dan kesabaran.

"Nilai-nilai yang terkandung dalam pelaksanaan qurban adalah untuk meningkatkan ketakwaan, keimanan, dan kesabaran," ungkapnya.

Setelah melaksanakan sholat Idul Adha, Pj. Bupati Batu Bara Nizhamul, bersama keluarganya, menyaksikan pemotongan hewan qurban berupa lembu.

Daging qurban tersebut kemudian dibagikan kepada masyarakat sekitar Lapangan Indrapura, sebagai simbol kebersamaan dan kepedulian sosial.

Kegiatan ini bukan hanya sekadar ibadah, tetapi juga momen untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah daerah dan masyarakat.

Dengan semangat kebersamaan, diharapkan nilai-nilai qurban dapat terus dilestarikan dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari," tandasnya. (End)

Berita Terkait