Batubara

Perbaiki Tanggul Jebol Akibat di Terjang Banjir di Desa Simpang Gambus, Ketua Pemuda Tani Indonesia Apresiasi Kepedulian Bupati Zahir

post-img
Foto : Bupati H. Zahir. M.AP., bersama ketua DPRD Safii. SH., melihat masyarakat petani melakukan penimbunan tanggul yang jebol desa simpang gambus akibat di terjangan banjir yang begitu deras beberapa minggu yang lalu

LDberita.id - Batubara, Akibat cura hujan beberapa minggu yang lalu dan banjir kiriman dari Kabupaten Simalungun ke desa Simpang gambus Kecamatan lima Puluh Batu Bara, tidak sedikit yang dirugikan akibat bencana banjir tersebut, terutama dikalangan petani padi dan cabai yang paling banyak dirugikan dengan jebolnya tanggul Desa Simpang gambus.

Ketua Pemuda Tani Indonesia Kabupaten Batu Bara, Sabri mengatakan dengan jebolnya tanggul di desa Simpang gambus akibat terjangan banjir yang begitu deras beberapa minggu yang lalu, maka kami dari petani mengadakan gotong royong bersama untuk menutup kembali tanggul yang suda jebol dengan tanah dan pasir yang suda dimasukan ke dalam goni supaya tidak terjadi banjir lagi yang dapat merusak lahan petani," ujar Sabri.

"Kami juga mengucapkan terimakasih serta apresiasi kepada Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir., M.AP., bersama ketua DPRD Safii. SH., dan Dinas PUTR Batu Bara yang suda mau turun melihat kami bergotong royong serta menurunkan alat berat dalam membantu memperbaiki tanggul tersebut dan Bupati Zahir berjanji akan segera memperbaikinya dengan permanen agar petani tidak kebanjiran lagi, karena petani yang mengalami kebanjiran akibat jebolnya tanggul tersebut diareal porwodade dengan jumlah sekitar 7 desa, jelasnya. Selasa (27/12/2022).

Kita berharap kedepan peran pemkab Batu Bara terus meningkat dalam memperhatikan nasib petani di Kabupaten Batu Bara terutama bagaimana memotivasi kalangan pemuda Batu Bara supaya cinta kepada petani dengan wujud nyata yaitu dengan turun kelapangan untuk bercocok tanam supaya generasi petani terus tumbuh dengan berkembang terutama di kabupaten Batu Bara ini supaya ada regenerasi pemuda tani yang melanjutkannya kita ingin petani dan pertanian Batu Bara menjadi semakin kuat, tuturnya. (Bud)

Berita Terkait