LDberita.id - Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak yang hadir dalam kesempatan tersebut pun mengucapkan terima kasih kepada Forkopimda Kabupaten Sergai sehingga gebyar vaksinasi massal lansia ini terlaksana. Seperti kita ketahui, vaksinasi sangat berguna untuk imunitas terhadap Covid-19.
“Pascalibur lebaran, penyebaran Covid-19 cukup memprihatinkan. Oleh sebab itu diharapkan masyarakat dapat mendukung upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19 dengan tidak melakukan mudik, menaati protokol kesehatan, dan ikut vaksinasi,” ungkap Kapolda.
Mantan Kapolda Sulut ini juga mengimbau masyarakat yang hendak mengadakan acara untuk selalu berkordinasi dengan Satgas Covid-19 guna menghindari adanya klaster baru penyebaran Covid-19.
“Saya juga mengucapkan terima kasih masih karena banyak desa yang berstatus zona hijau di Kabupaten Sergai. Mari kita tingkatkan sehingga seluruh desa atau wilayah menjadi zona hijau,” tandas mantan Direktur Penyidikan KPK ini.
Dalam sambutannya, Bupati Sergai Darma Wijaya mengatakan Forkopimda Kabupaten Sergai secara door to door mengimbau dan mengajak para lansia untuk mengikuti vaksinasi massal Covid-19.
“Pelaksanaan vaksinasi massal ini adalah hasil kerja sama Pemkab Sergai bersama Polres Sergai, serta Kodim 0204 demi kesehatan masyarakat khususnya lansia. Kami juga menyediakan rumah sakit sebagai antisipasi dari vaksinasi massal manakala terdapat efek samping terhadap lansia yang divaksin. Di Kabupaten Sergai juga masih banyak desa yang berstatus zona hijau,” ungkap Darma.
Sementara itu, Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin mengatakan PPKM mikro harus tetap berjalan mulai dari desa. Selain itu juga melakukan evaluasi sistem terhadap cara penanganan Covid-19.
“Dikarenakan wilayah Sergai merupakan perlintasan umum masyarakat, oleh sebab itu mari kita bersama-sama mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya awal pencegahan Covid-19,” jelas Pangdam.
Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang menjelaskan hingga saat ini, tim gabungan Covid-19 masih terus bekerja. Sosialisasi PPKM Mikro berlanjut. Pihaknya juga mengajak masyarakat agar tetap mematuhi prokes.
"Kita terus gencar untuk sosialisasi prokes," pungkas Kapolres.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kabinda Sumut Brigjen TNI Asep Jauhari Puja Laksana, Wakil Bupati Sergai Adlin Umar Yusri Tambunan, Sekda Kabupaten Sergai Faisal Hasrimy, Dandim 0204/DS Letkol Jackie Yudhantara, Ketua PN Sergai Rio Barten Timbul Hasahatan, PJU Polda Sumut dan Kodam I/BB, Pimpinan OPD Kabupaten Sergai, Kepala UPT Puskesmas Kabupaten Sergai, Vaksinator Dinkes Kabupaten Sergai sebanyak 19 tim, dan Vaksinator Urkes Polres tiga orang. (Ss/Js)
.jpg)





