Batubara

Kakanwil Kemenagsu, Tinjau ANBK di MAN Batubara Proses Siswa Raih Prestasi

post-img
Foto : Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara Drs. H. Syahrul Wirda, MM didampingi Kasubbag Umum dan Humas Drs. H. Muhammad Yunus, MA melakukan Monitoring pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer di MAN Batubara, Senin (27/9/2021).

LDberita.id - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara Drs. H. Syahrul Wirda, MM didampingi Kasubbag Umum dan Humas Drs. H. Muhammad Yunus, MA melakukan Monitoring pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer di MAN Batubara, Senin (27/9/2021).

Kakanwil Kemenagsu meninjau siswa madrasah yang melakukan ujian dan memotivasi siswa agar mendapatkan nilai terbaik. Dalam sambutannya juga Kakanwil berharap pelaksanaan ANBK menjadi ajang untuk meraih prestasi sekaligus mengukur kemampuan ketercapaian siswa dalam proses pembelajaran.

“Menurut informasi Kepala Madrasah bahwa siswa yang mengikuti ANBK berjumlah 45 orang. Semoga pelaksanaan ini menjadi ajang untuk prestasi sekaligus mengukur kemampuan ketercapaian dalam mengharumkan nama siswa dan juga madrasah,” kata Kakanwil.
Disela peninjauan pelaksanaan ANBK, Kakanwil Kemenagsu juga menyempatkan menyapa guru-guru MAN Batubara untuk menyampaikan apresiasi dan arahan agar kualitas guru kedepan lebih baik lagi.

“Guru pemegang utama berlangsungnya proses kehidupan dan kemajuan umat dari dulu, sekarang, dan akan datang. Kalau tidak ada guru, kita merana dalam kegelapan,” tambah Kakanwil.

Kakanwil Kemenagsu berharap guru dapat menerapkan konsep Pendidikan dengan berprinsip pada Iman, Islam, dan Ihsan. Dan juga punya tugas ganda, selain meningkatkan keilmuan, guru harus juga selalu membersihkan hatinya.

“Guru harus merujuk kepada 3 ranah tersebut. Karena itulah perbedaan kita dengan Pendidikan sekuler. Selain mengupgrade keilmuan, kita juga harus terus menampilkan bagaimana dirinya dekat dengan maha pencipta,” ungkap Kakanwil. (Rico)

Berita Terkait