Batubara

Hadang Covid 19, DPC Partai Demokrat Batubara Gelar Bakti Sosial

post-img

Batubara, (LADANG BERITA)
Guna memutus mata rantai penyebaran virus corona (covid 19) yang kini sedang menghantui masyarakat, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Kab Batubara menggelar bakti sosial.

Kegiatan kemanusian ini berlangsung Sabtu (4/4/20) di kantor DPC Partai Demokrat, Jln Perintis Kemerdekaan, Desa Empat Negeri, Kec Datuk Lima Puluh, Batubara.

Kegiatan tersebut dipandu Ketua DPC Partai Demokrat Batubara Wan Helmi didampingi tiga anggota DPRD Batubara dari partai Demokrat masing-masing Saut Siahaan,SE, Azuar Simanjuntak,SE dan Sri Wahyuni serta unsur pengurus partai Demokrat di 12 kecamatan se Kab Batubara.

Ketua DPC Partai Demokrat Wan Helmi mengatakan, bakti sosial dilakukan seiring amanat Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimukti Yudhoyono terkait kepedulian partai Demokrat dalam menyikapi penyebaran covid 19 yang kini sedang melanda negeri.

"Guna memutus mata rantai penyebaran virus kita melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah warga. Kita juga memberikan bantuan sembako, anti septik berupa hand sanitizer, masker dan vitamin. Hal ini dilakukan disetiap kecamatan", kata Helmi.

Mengingat penyebaran virus yang kian menakutkan Wan Helmi mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, menerapkan pola hidup sehat, menjaga jarak dan tetap dirumah.

Disinggung tentang langkah Pemkab Batubara dalam upaya penanganan virus corona di Batubara, Wan Helmi meminta  Pemkab Batubara bersama stackholder bekerja ekstra dan bersikap tegas agar  corona tidak sampai menelan korban.

Pantauan wartawan, selain penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah warga, DPC Partai Demokrat Batubara juga membagikan hand sanitizer, masker dan vitamin kepada masyarakat pengguna jalan. (od)

Berita Terkait