Batubara

Bupati Batubara Minta Atlet Junjung Tinggi Sportifitas Bertanding

post-img

Batubara, (Ladang Berita) 
Junjung tinggi sportifitas dalam bertanding, lewat even turnamen ini kedepan kita berharap agar mendapat pemain yang terbaik dan dapat mengharumkan nama baik Kab Batubara di even yang lebih tinggi lagi.

Demikian ungkap Bupati Ir Zahir MAP saat membuka Turnamen Sepak Bola U-20, di lapangan hijau Indrasakti, Kec Air Putih, Sabtu (23/11).

"Yang kalah jangan berputus asa, teruslah berlatih, jalin kerjasama yang baik bersama KONI dan Askab PSSI Batubara," imbau Zahir.

Askab PSSI Batubara dibawah pimpinan Prayetno mengatakan, turnamen Sepak Bola U - 20 yang memperebutkan Piala Bupati Batubara diikuti 17 Tim Sepak Bola yang ada di wilayah Batubara di bagi 4 Tim.

"Ini bertujuan untuk mencari bibit pemain unggul dan diharapkan dapat mengharumkan Batubara minimal di tingkat Provinsi. Untuk jangka pendeknya dapat mengikuti turnamen yang memperebutkan piala PT Inalum Kuala Tanjung yang sebentar lagi akan di gelar", ungkap Prayetno.

Sementara Kapolres Batubara AKBP Robin Simatupang mengapresiasi Askab PSSI Batubara yang telah melaksanakan kegiatan turnamen.

"Dengan adanya turnamen ini dapat menghindari para pemuda Batubara dari bahayanya penyalahgunaan Narkoba. Kepada para peserta saya ucapan selamat bertanding", ucap Robin.

Ketua Koni Batubara, Nur Ain meminta para atlet tetap menjaga sportifitas bertanding. Diharapkannya Tim sepak bola Batubara bisa bersaing di even yang lebih tinggi lagi.

Pantauan wartawan, petang itu dilangsungkan pertandingan perdana antara tim Sania Medang Deras berhadapan tim Buana Tanjung Kubah dengan tendangan pertama oleh Wakil Bupati Batubara Oky Iqbal Frima,SE. (rel/od)

Berita Terkait